ASSALAMUALAIKUM
animasi  bergerak gif

Kamis, 30 Agustus 2012

desain grafis

Pengertian Desain Grafis
Desain Grafis berasal dari 2 buah kata yaitu Desain dan Grafis, kata Desain berarti proses atau perbuatan dengan mengatur segala sesuatu sebelum bertindak atau merancang. Sedangkan Grafis adalah titik atau garis yang berhubungan dengan cetak mencetak. Jadi dengan demikian Desain Grafis adalah kombinasi kompleks antara kata-kata, gambar, angka, grafik, foto dan ilustrasi yang membutuhkan pemikiran khusus dari seorang individu yang bisa menggabungkan elemen-elemen ini, sehingga mereka dapat menghasilkan sesuatu yang khusus atau sangat berguna dalam bidang gambar. Kemudian merujuk dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas, Desain grafis adalah suatu bentuk komunikasi visual yang menggunakan gambar untuk menyampaikan informasi atau pesan seefektif mungkin. Dalam desain grafis, teks juga dianggap gambar karena merupakan hasil abstraksi simbol-simbol yang bisa dibunyikan. desain grafis diterapkan dalam desain komunikasi dan fine art. Seperti jenis desain lainnya, desain grafis dapat merujuk kepada proses pembuatan, metoda merancang, produk yang dihasilkan (rancangan), atau pun disiplin ilmu yang digunakan (desain). Seni desain grafis mencakup kemampuan kognitif dan keterampilan visual, termasuk di dalamnya tipografi ilustrasi, fotografi, pengolahan gambar, dan tata letak.


Terima Kasih







 
 

1 komentar:

eva said...
Tidak salah jika banyak orang yang memprediksikan bahwa industri desain grafis akan maju dan maju. So, pendapat ini bukan tanpa alasan, setiap hari selalu tumbuh perusahaan-perusaan kecil dan menengah serta semakin banyak produk baru yang dikeluarkan oleh perusahaan mereka. Perusahaan yang sudah besar pun semakin memperkuat produk mereka dengan menciptakan produk-produk baru.

Mereka semua memerlukan sebuah alat untuk mempromosikan produk mereka yaitu media cetak dan media elektronik. Media cetak yang mereka butuhkan seperti Brosur, Iklan, kartu nama, atau logo-logo baru untuk perusahaan atau anak perusahaan mereka. Media elektronik seperti iklan di website atau bahkan membuat website sendiri itu juga memerlukan seorang desainer juga. Nah, ini semua adalah salah satu bukti bahwa industri desain grafis akan terus berkembang. So, apa pendapatmu?

Post a Comment